Halaman

Jumat, 26 Juli 2013

Tips Menghadapi Wawancara Kerja

Tips Wawancara Kerja
Tips Menghadapi Wawancara Kerja Biasanya, sebelum wawancara kerja, calon karyawan akan dihubungi beberapa hari sebelumnya. Nah, saatnya Anda menyiapkan pakaian yang sekiranya cocok untuk wawancara kerja. Coba lakukan simulasi dengan orang terdekat Anda, yang bisa memberikan masukan apa yang mesti diperbaiki dari latihan wawancara anda.

Tes wawancara adalah merupakan dari serangkaian proses ujian untuk melamar pekerjaan. Karena memang untuk bisa lulus dalam melamar pekerjaan ada beberapa bagian dan juga test yang harus dilampaui dengan baik sehingga bisa lolos dan masuk dalam pekerjaan dan bidang yang diinginkan.
Bagaimana cara melakukan kegiatan wawancara dengan baik dan benar? serta aspek apa saja yang perlu di perhatikan saat kita hendak melakukan proses wanwancara? Kegiatan wawancara sebenarnya menjadi efektif dan efisien apabila Anda mengetahui teknik dan rencana wawancara dengan benar. Teknik wawancara bermacam-macam. Jika Anda melakukan wawancara terhadap seseorang, Anda dapat memakai teknik individual atau perorangan. Kegiatan wawancara ini bisa sedikit berbeda tergantung pada orang, tempat, waktu, dan hal yang dibicarakan.

Selasa, 23 Juli 2013

Contoh Pertanyaaan Wawancara Kerja Menceritakan tentang diri anda

Contoh Pertanyaaan Wawancara Kerja . Tell me about yourself...  Pertanyaan ini merupakan salah satu pertanyaan yang sering ditanyakan pada awal wawancara kerja atau job interview. Sebaiknya jawaban untuk pertanyaan ini tidak lebih dari dua menit. Sebab jika lebih dari dua menit, biasanya orang yang menginterview mulai bosan atau perhatiannya mulai berpindah dari Anda. Karena pertanyaan ini sering sekali keluar, sebaiknya Anda tulis jawabannya di kertas agar lebih mudah mengingatnya. Di bawah ini ada beberapa contoh jawaban dari situasi pelamar kerja yang berbeda.

Jika Anda akan masuk kembali ke bursa kerja, setelah tidak kerja beberapa lama. Jawaban yang bisa Anda berikan:
  • Saya memiliki pengalaman baik dalam sektor non-profit maupun bisnis, terutama yang bersifat mengimplementasikan proyek. Meski beberapa tahun ini saya menjadi pegawai tidak tetap, karena ada urusan personal yang harus saya tangani, namun selama itu saya sering terlibat dalam proyek-proyek berbasis komunitas. Pengalaman di sektor non-profit ini telah meningkatkan skill bisnis saya, dan pasti menjadikan saya karyawan yang lebih efektif.
  • I have experiences in both the non-profit and business sectors, primarily on project implementation While away from salaried positions the past few years to give attention to personal matters, I have frequently been involved in community-based projects that enhanced my business skills and will make me more effective as an employee in the business sector.

Tips Cara Menjawab Pertanyaan Wawancara Kerja

Tips Cara Menjawab Pertanyaan Wawancara Kerja . Ada beberapa cara yang bisa diterapkan untuk menjawab pertanyaan wawancara kerja. Masing-masing cara akan menyampaikan informasi atau memberi suatu kesan tentang diri Anda, termasuk jika Anda diam. Cara-cara tertentu bisa jadi lebih efektif untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan tertentu atau dalam situasi tertentu. Karena itu, saat mendapat pertanyaan, pikirkan cara manakah yang terbaik untuk menjawab pertanyaan itu. Setelah menentukan, kemudian jawablah pertanyaan tersebut. Berikut ini adalah tujuh cara yang biasa dipakai dalam menjawab pertanyaan interview.



Cara #1: 
Memberi Informasi

Jika pertanyaan yang diajukan mudah dan meminta Anda memberi informasi tertentu, maka jawablah pertanyaan itu dengan memberi infomasi yang dibutuhkan secara singkat. Pewawancara yang handal pasti menginginkan Anda yang lebih banyak berbicara, sebab semakin banyak Anda bicara, mereka mendapat banyak informasi tentang diri Anda. Karena itu, sebaiknya Anda berlatih menjawab pertanyaan supaya dalam interview Anda tidak bicara kesana-kemari atau tampak tidak siap.